Search for collections on Repository Universitas Peradaban

PENGARUH CARA BELAJAR TERHADAP PRESTASI PEMBELAJARAN TEMATIK SISWA KELAS V SD NEGERI 1 MANGUNEGARA KECAMATAN MREBET TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Setiadi, Kukuh (NIM.40214138) (2019) PENGARUH CARA BELAJAR TERHADAP PRESTASI PEMBELAJARAN TEMATIK SISWA KELAS V SD NEGERI 1 MANGUNEGARA KECAMATAN MREBET TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Bachelor thesis, Universitas Peradaban.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena rendahnya prestasi pembelajaran tematik siswa kelas V SD Negeri 1 Mangunegara Kecamatan Mrebet Tahun Pelajaran 2018/2019. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh cara belajar terhadap prestasi pembelajaran tematik siswa kelas V SD Negeri 1 Mangunegara Kecamatan Mrebet Tahun Pelajaran 2018/2019, serta seberapa besar pengaruh tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan survey dengan bentuk survey analitis. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 1 Mangunegara Kecamatan Mrebet Tahun Pelajaran 2018/2019. Sampel penelitiannya adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 1 Mangunegara sebanyak 23 siswa. Teknik sampel yang di gunakan adalah sampling jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan uji regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh cara belajar terhadap prestasi pembelajaran tematik siswa kelas V SD Negeri 1 Mangunegara Kecamatan Mrebet Tahun Pelajaran 2018/2019. Dikatakan demikian karena dari perhitungan uji regresi linear sederhana diperoleh nilai thitung > ttabel, yaitu 5,679 > 2,508. Adapun pengaruh yang ditimbulkan cara belajar terhadap prestasi pembelajaran tematik tersebut adalah sebesar 60,60%, sedangkan 39,40% sisanya dipengaruhi faktor lain. Dikatakan demikian karena dari perhitungan uji regresi linear sederhana diperoleh nilai rsquare yaitu 0,606.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorYusufi, M.Pd.I., Adnan (NIDN.0620048601)UNSPECIFIED
ExaminerZahro, M.Pd.I., Umi Chabibatus (NIDN.0609019001)UNSPECIFIED
ExaminerKhoirurrohman, M.Pd., Taufiq (NIDN.06606059001)UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Cara belajar, prestasi pembelajaran tematik
Subjects: 300 Ilmu Sosial, Sosiologi, Antropologi > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktivitasnya > 371.2 Administrasi Sekolah, Manajemen Sekolah, Kepala Sekolah, Biaya Sekolah, Mutu Pendidikan > Hasil Belajar, Penilaian Pembelajaran, Prestasi Siswa
300 Ilmu Sosial, Sosiologi, Antropologi > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktivitasnya > 371.3 Metode dan Model Pembelajaran, Media Pembelajaran, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Nidzom Muhammad
Date Deposited: 20 Nov 2019 03:38
Last Modified: 20 Nov 2019 03:38
URI: http://eprints.peradaban.ac.id/id/eprint/538

Actions (login required)

View Item View Item